Kamis, 02 Juni 2011

Terbaru "Manusia dan Tanggung Jawab"

Pengertian Tanggung Jawab

Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja, Berarti juga berbuyat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajibannya.

Macam-macam tanggung jawab, yaitu :

· Tanggung Jawab terhadap diri sendiri menuntut kesadaran setiap orang untuk memenuhi kewajibannya sendiri dalam mengembangkan kepribadiannya sebahgai manusia pribadi

· Tanggung Jawab kepada Bangsa dan Negara→ Dalam berpikir, berbuat, betindak, bertingkah laku manusia terikat oleh norma-norma atau ukuran-ukuran yang dibuat oleh negara

· Tanggung Jawab kepada Tuhan → manusia di ciptakan Tuhan supaya manusia dapat mengisi kehidupannya dengan bertanggungjawab langsung kepada Tuhan sehingga manusia tidak lepas dari hukuman Tuhan yang di tuangkan dalam setiap kitab suci setiap agama

· Tanggung Jawab terhadap Keluarga → Tiap anggota keluarga bertanggung jawab kepada keluarganya untuk menjaga nama baiknya dan bertanggungjawab kepada kesejahteraan, keselamatan, pendidikan, dan kehidupan

· Tanggung Jawab kepada Masyarakat → bertanggung jawab agar anggota masyarakat yang lain dapat melangsungkan hidupnya dalam melangsungkan hidupnya dalam masyarakat tersebut

Pengabdian

Pengabdian adalah perbuatan baik yang berupa pikiran, pendapat ataupun tenaga sebagai perwujudan kesetian, cinta kasih, kasih sayang, hormat atau satu ikatan dan semua itu di lakukan dengan ikhlas dann sebagai rasa tanggung jawab

Pengorbanan

Pengorbanan berasal dari kata korban yang berarti persembahan, jadi pengorbanan adalah pemberian untuk menyatakan kebaktian yang mengandung unsur keikhlasan yang tidak mengandung pamrih.

Contoh dalam kehidupan saya :

- Saya sebagai umat islam mempunyai tanggung jawab sebagai makhluk Tuhan YME. Salah satunya sholat lima waktu, yang haus dilaksanakan. Jika saya tidak mengerjakan sholat, diakhirat nanti saya akan disiksa diakhirat.

- Saya sebagai mahasiswi Universitas Gunadarma bertanggung jawab menjaga nama baik Universitas

Selanjutnya, saya dulu sebagai karyawan Bank Danamon. Saya harus mengabdi sebagai tenaga kerja/karyawan di Bank Danamon. Dan saya juga harus berkorban waktu untuk menyelesaikan pekerjaan saya. Dan saya sedang sakit pun saya masih bisa bekerja karena demi pengabdian saya sebagai karyawan Danamon saya rela berkorban. Dan itu salah satu tanggung jawab saya sebagai karyawan Bank Danamon, harus setia, harus mengerjakan pekerjaan saya sampai selesai sekaligus menjaga nama baik Bank Danamon.

0 komentar: